PENANDATANGANAN PERRJANJIAN KINERJA (PK) DAN RENCANA KINERJA TAHUNAN (RKT) KEPALA OPD DI LINGKUNGAN PEMERINTAH KOTA METRO TAHUN ANGGARAN 2022

0 Comments

Metro-Bappeda Kota Metro melaksanakan Penandatanganan Perjanjian Kinerja (PK) dan Rencana Kinerja Tahunan (RKT) Kepala Perangkat Daerah di Lingkungan Pemerintah Kota Metro Tahun Anggaran 2022 untuk Mewujudkan komitmen atas kinerja terukur berdasarkkan tugas dan fungsi, wewenang dan sumberdaya yang tersedia pada Organisasi Perangkat Daerah di Lingkungan Pemerintah Kota Metro. Dasar Pelaksanaan kegiatan ini adalah:

  • Peraturan Menteri Pemberdayaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Nomor 53 Tahun 2014 tentang Petunjuk Teknis Perjanjian Kinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cara Reviu atas Laporan Kinerja Instansi Pemerintah;
  • Peraturan Daerah Kota Metro Nomor 7 Tahun 2021 tentang Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah Tahun 2021-2026;
  • Peraturan Walikota Metro Nomor 30 Tahun 2021 tentang Rencana Strategis Perangkat Daerah Kota Metro Tahun 2021-2026.

Rangkaian pelaksanaan Penandatangan Perjanjian Kinerja (PK) dan Rencana Kinerja Tahunan (RKT) Kepala Perangkat Daerah di Lingkungan Pemerintah Kota Metro Tahun Anggaran 2022 adalah:

  • Penandatanganan PK-RKT Tingkat Esselon II yang dilaksanakan pada hari ini, Rabu 12 Januari 2022 antara Walikota dengan seluruh Kepala OPD di Lingkungan Pemerintah Kota Metro;
  • Penandatanganan PK-RKT Tingkat Esselon III yang dilaksanakan setelah kegiatan ini di masing-masing kantor dan disampaikan kepada Bappeda berupa hardcopy paling lambat tanggal 18 Januari 2022;
  • Penandatanganan PK-RKT Tingkat Esselon IV hasil Penyederhanaan akan dilakukan setelah mendapatkan kepastian teknis dari KemenPAN-RB.

Keterlibatan Kepemimpinan dalam setiap tahapan akuntabilitas yang dimulai dengan komitmen pada tahap perencanaan ,menjadi awal yang menetukan dimana selanjutnya akan dilaksanakan dan di implementasikan melalui koordinasi yang berjenjang dengan memperhatikan indikator kinerja dan kewenangan sesuai dengan tugas dan fungsi masing-masing.

Related Posts